SITOMPUL, ERIANTO (2020) PERANCANGAN MESIN PENYUWIR DAGING UNTUK BAHAN BAKU ABON. D-III thesis, 021008 Universitas Tridinanti.
Text (BAB I)
cover depan-bab 1- daftar pustaka-dikonversi (1).pdf Download (514kB) |
|
Text (BAB II)
BAB II Erianto-dikonversi.pdf Restricted to Repository staff only Download (152kB) | Request a copy |
|
Text (BAB III)
BAB III Erianto-dikonversi.pdf Restricted to Repository staff only Download (248kB) | Request a copy |
|
Text (BAB IV)
BAB IV Erianto-dikonversi.pdf Restricted to Repository staff only Download (97kB) | Request a copy |
|
Text (BAB V)
BAB V ETOK2-dikonversi.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
ABSTRAK Abon didefinisikan sebagai suatu jenis makanan kering berbentuk khas, dibuat dari daging yang direbus, disayat-sayat, dibumbui, digoreng dan dipress. Sedangkan versi lain menyebutkan abon adalah hasil olahan yang terwujud gumpalan-gumpalan serat daging yang halus dan kering. Daging yang digunakan untuk pembuatan abon sebaiknya tidak liat serta tidak mengandung lemak dan serabut jaringan. Kendala yang sering terjadi dalam proses pembuatan abon tersebut yaitu pada proses penyuiran. Proses penyuiran biasanya dilakukan secara manual dengan menggunakan alat-alat dapur dan membutuhkan waktu yang lama jika dilakukan secara manual. Hal inilah yang memberikan gagasan bagi penulis untuk melakukan perancangan penyuir daging. Mesin penyuir daging untuk bahan baku abon merupakan alat yang digunakan untuk proses penyuiran daging untuk bahan baku abon. Perancangan mesin penyuir daging ini mempunyai kapasitas 3 kg/proses, hasil perancangan mesin penyuir daging didapatkan hasil yaitu desain dan gambar kerja mesin penyuir daging. Spesifikasi mesin penyuir daging abon yaitu panjang bak penampung 420 mm, lebar 250 mm, dan tinggi 250 mm dengan menggunakan bahan stainless steel. Penggerak utama mesin penyuir daging menggunakan motor listrik 1/4 HP dengan putaran 1.400 rpm. Transmisi yang akan digunakan memakai pulley dan v-belt dengan putaran poros penyuir 653,3 rpm. Kata kunci : Mesin Penyuir Daging, Abon
Item Type: | Thesis (D-III) |
---|---|
Subjects: | T Technology > T Technology (General) |
Divisions: | Fakultas Teknik > D3 Teknik Mesin |
Depositing User: | Tn sitompul erianto |
Date Deposited: | 27 Oct 2020 03:30 |
Last Modified: | 27 Oct 2020 03:30 |
URI: | http://repository.univ-tridinanti.ac.id/id/eprint/2268 |
Actions (login required)
View Item |