SEMIOTIKA DALAM KUMPULAN CERPEN ROKAT TASE KARYA MUNA MASYARI DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA

SILAEN, SARI OKTARINA (2022) SEMIOTIKA DALAM KUMPULAN CERPEN ROKAT TASE KARYA MUNA MASYARI DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PEMBELAJARAN BAHASA DAN SASTRA INDONESIA. S-1 thesis, 021008 Universitas Tridinanti.

[img] Text (BAB I)
Saya sedang berbagi 'BAB I fix' dengan Anda (1).pdf - Published Version

Download (398kB)
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (151kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (17kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (519kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (13kB) | Request a copy

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui semiotika dalam kumpulan cerpen Rokat Tase Karya Muna Masyari dan implikasinya terhadap pembelajaran bahasa Indonesia. Penelitian ini termasuk jenis penelitian kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini adalah cerpen Rokat Tase yang pertama kali terbit tahun 2021 oleh penerbit PT Gramedia Pustaka Utama. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data yang berupa frasa, kalimat, dan paragraf yang mengandung unsur gaya bahasa dalam cerpen Rokat Tase. Teknik pengumpulan data yang dilakukan dalam penelitian ini adalah studi dokumentasi dan penelitian kepustakaan. Teknik analisis data yang digunakan penulis yaitu teknik analisis isi atau mendeskripsikan mengenai gambaran dari subjek penelitian. Rokat tase berisi 20 cerpen yang menceritakan tentang sebuah cerita pendek masyarakat yang menyingkap nilai-nilai tradisi dan budaya lokal Madura dengan ragam konflik serta kekuatan mitos beraroma mistis dalam cerita tersebut. Peneliti memilih 5 judul cerpen Rokat Tase yaitu gentong tua,rokat tase, talak tiga, sumur dan warisan leluhur. Hasil penelitian ini menunjukkan bhawa ada 58 tanda, 58 penanda, 58 petanda, 27 denotasi, 25 konotasi dalam sebuah cerpen Rokat Tase dan penelitian ini dapat diimplementasikan dalam pembelajaran bahasa dan sastra Indonesia pada materi cerpen kelas XI SMA yaitu kompetensi dasar 3.3 menganalisis teks cerita pendek, baik melalui lisan maupun tulisan dan kompetensi dasar 4.3 yaitu menyunting teks cerita pendek, sesuai dengan struktur dan kaidah teks baik secara lisan maupun tulisan. Kata kunci: semiotika,cerpen rokat tase, implikasi.

Item Type: Thesis (S-1)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas FKIP > S1 Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: sari oktarina silaen
Date Deposited: 09 Nov 2022 06:49
Last Modified: 09 Nov 2022 06:49
URI: http://repository.univ-tridinanti.ac.id/id/eprint/6192

Actions (login required)

View Item View Item