PENGARUH MOTIVASI DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP DIGITALISASI LAYANAN PERBANKAN SERTA DAMPAKNYA PADA KINERJA PEGAWAI BANK SUMSEL BABEL CABANG UTAMA KAPTEN A RIVAI

Siska. AR, Riana (2025) PENGARUH MOTIVASI DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP DIGITALISASI LAYANAN PERBANKAN SERTA DAMPAKNYA PADA KINERJA PEGAWAI BANK SUMSEL BABEL CABANG UTAMA KAPTEN A RIVAI. S-2 thesis, 021008 Universitas Tridinanti Palembang.

[img] Text (BAB I)
1 - BAB I SISKA REPOSITORY_compressed.pdf - Published Version

Download (635kB)
[img] Text (BAB II)
2 - BAB II SISKA.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (597kB)
[img] Text (BAB III)
3 - BAB III SISKA_compressed.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (319kB)
[img] Text (BAB IV)
4 - BAB IV SISKA_compressed.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (328kB)
[img] Text (BAB V)
5 - BAB V SISKA.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (191kB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan membuktikan Pengaruh Motivasi dan Kepuasan Kerja Terhadap Digitalisasi Layanan Perbankan Serta Dampaknya Pada Kinerja Pegawai Bank Sumsel Babel Cabang Utama Kapten A Rivai baik secara langsung maupun secara tidak langsung. Populasi dalam penelitian ini adalah Pegawai Bank Sumsel Babel Cabang Utama Kapten A Rivai, yang berjumlah 70 orang, Pada penelitian kali ini peneliti menggunakan nonprobability sampling yaitu teknik penentuan sampel berdasarkan urutan dari anggota populasi yang telah diberi nomor urut. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini ialah dengan menggunakan metode analisis Structural Equation Model (SEM) yang dioperasikan melalui program Partial Least Square (PLS). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa, Variabel Motivasi berpengaruh terhadap Digitalisasi, Variabel Kepuasan Kerja berpengaruh terhadap Digitalisasi, Variabel Motivasi berpengaruh terhadap Kinerja, Variabel Kepuasan Kerja berpengaruh terhadap Kinerja, Variabel Digitalisasi berpengaruh terhadap Kinerja, Variabel Motivasi berpengaruh terhadap Kinerja melalui Digitalisasi, Variabel Kepuasan Kerja berpengaruh terhadap Kinerja melalui Digitalisasi. Nilai R2 untuk variabel laten Digitalisasi sebagai variabel mediasi sebesar 0,595, yang artinya nilai tersebut mengidentifikasi bahwa variasi Digitalisasi dapat dijelaskan oleh variabel laten eksogen (Motivasi, Kepuasan Kerja, dan Kinerja) sebesar 59,5% sedangkan sisanya sebesar 40,5% dijelaskan oleh variabel lain. Nilai R2 untuk variabel laten Kinerja sebesar 0,826 yang artinya nilai tersebut mengidentifikasi bahwa variasi Kinerja dapat dijelaskan oleh variabel eksogen (Motivasi, Kepuasan Kerja, dan Digitalisasi) sebesar 82,6% sedangkan sisanya sebesar 17,4% dijelaskan oleh variabel yang tidak terdapat dalam penelitian. Penelitian ini memberikan saran kepada Bank Sumsel Babel Cabang Utama Kapten A Rivai untuk menerapkan sistem penghargaan yang adil dan transparan, untuk meningkatkan motivasi dan memperhatikan kepuasan kerja pegawai. Saran meliputi menyusun strategi komunikasi yang jelas untuk menjelaskan keuntungan digitalisasi, baik bagi perusahaan maupun pegawai, seperti peluang pengembangan keterampilan, kemajuan karier, dan peningkatan produktivitas. Dengan pendekatan yang tepat, digitalisasi dapat menjadi alat yang memperkuat kepuasan kerja dan produktivitas pegawai. Kata kunci : Motivasi, Kepuasan Kerja, Digitalisasi, Kinerja

Item Type: Thesis (S-2)
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions: Magister Manajemen > Manajemen SDM
Depositing User: Ms Riana Siska
Date Deposited: 22 Jan 2025 07:39
Last Modified: 22 Jan 2025 07:39
URI: http://repository.univ-tridinanti.ac.id/id/eprint/9427

Actions (login required)

View Item View Item