PENGARUH KOMUNIKASI, MOTIVASI DAN KOMITMEN KARYAWAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. JNT EXPRESS CABANG VETERAN PALEMBANG

HASYIM, M. ALI (2021) PENGARUH KOMUNIKASI, MOTIVASI DAN KOMITMEN KARYAWAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PT. JNT EXPRESS CABANG VETERAN PALEMBANG. S-1 thesis, 021008 UNIVERSITAS TRIDINANTI PALEMBANG.

[img] Text (BAB I)
BAB I_.pdf - Published Version

Download (288kB)
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (371kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (226kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (330kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (1MB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK M. ALI HASYIM. Pengaruh Komunikasi, Motivasi dan Komitmen Karyawan terhadap Kinerja Karyawan di PT. JNT Express Cabang Veteran Palembang. (Di bawah bimbingan Prof. Dr. H. Sulbahri Madjir, M.M., dan Kamariah, S.E., M.M.). Skripsi ini pada dasarnya meneliti tentang Pengaruh Komunikasi, Motivasi dan Komitmen Karyawan terhadap Kinerja Karyawan di PT. JNT Express Cabang Veteran Palembang. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui, menganalisis dan membuktikan: 1) pengaruh Komunikasi, Motivasi dan Komitmen Karyawan terhadap Kinerja Karyawan PT. JNT Express Cabang Veteran Palembang; 2) pengaruh Komunikasi terhadap Kinerja Karyawan PT. JNT Express cabang Veteran Palembang; 3) pengaruh Motivasi terhadap Kinerja Karyawan PT. JNT Express Cabang Veteran Palembang; dan 4) pengaruh Komitmen Karyawan terhadap Kinerja Karyawan PT. JNT Express Cabang Veteran Palembang. Populasi dan sampel pada penelitian ini adalah seluruh karyawan PT. JNT Express Cabang Veteran Palembang sebanyak 50 orang dengan teknik pengambilan sampel menggunakan sampling jenuh. Pengumpulan data menggunakan kuesioner, sedangkan analisis data dilakukan dengan menggunakan analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) ada pengaruh komunikasi, motivasi dan komitmen karyawan secara simultan terhadap kinerja karyawan di PT. JNT Express Cabang Veteran Palembang. Hal ini dapat dilihat bahwa nilai Fhitung (9,898) > Ftabel (2,80) dengan Sig. F 0,000 < 0,05; 2) ada pengaruh komunikasi secara parsial terhadap kinerja karyawan di PT. JNT Express Cabang Veteran Palembang. Hal ini dapat dilihat bahwa nilai thitung 2,633 > nilai ttabel sebesar 2,01; 3) ada pengaruh motivasi secara parsial terhadap kinerja karyawan di PT. JNT Express Cabang Veteran Palembang. Hal ini dapat dilihat bahwa nilai thitung 3,067 > nilai ttabel sebesar 2,01; dan 4) ada pengaruh komitmen karyawan secara parsial terhadap kinerja karyawan di PT. JNT Express Cabang Veteran Palembang. Hal ini dapat dilihat bahwa nilai thitung 3,989 > nilai ttabel sebesar 2,01. Kata Kunci: komunikasi, motivasi, komitmen kinerja.

Item Type: Thesis (S-1)
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions: Fakultas Ekonomi > S1 Manajemen
Depositing User: Mr ALI HASYIM M.
Date Deposited: 17 May 2021 04:27
Last Modified: 17 May 2021 04:27
URI: http://repository.univ-tridinanti.ac.id/id/eprint/3038

Actions (login required)

View Item View Item