ANALISIS TARIF ANGKUTAN SUNGAI (SPEEDBOAT) BERDASARKAN BIAYA OPERASIONAL KENDARAAN (BOK), ABILITY TO PAY DAN WILLINGNESS TO PAY (Studi Kasus : Trayek Dermaga Ampera - Jalur 8 Muara Telang)

ADI MUSTOFA, MAKMUN (2022) ANALISIS TARIF ANGKUTAN SUNGAI (SPEEDBOAT) BERDASARKAN BIAYA OPERASIONAL KENDARAAN (BOK), ABILITY TO PAY DAN WILLINGNESS TO PAY (Studi Kasus : Trayek Dermaga Ampera - Jalur 8 Muara Telang). S-1 thesis, 021008 UNIVERSITAS TRIDINANTI PALEMBANG.

[img] Text (BAB I)
BAB I_.pdf - Published Version

Download (259kB)
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (759kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (290kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
BAB IV_.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (352kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (347kB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK Angkutan Sungai (speedboat) adalah salah satu moda transportasi yang menghubungkan antara Jalur 8 Telang dengan kota Palembang. Permasalahan yang sering dihadapi oleh pemakai jasa angkutan sungai (speedboat) adalah besarnya tarif yang dikeluarkan untuk melakukan perjalanan. Berkaitan dengan permasalahan tersebut maka perlu diadakan suatu penelitian, mengenai tarif Angkutan Sungai berdasarkan Biaya Operasioanal Kendaraan (BOK), Kemampuan Membayar (Ability To Pay) dan Kemauan Membayar (Willingness To Pay). Dari hasil survei ini BOK akan dihitung berdasarkan Peraturan Menteri Perhubungan RI Nomor PM 61 Tahun 2021. Data yang digunakan adalah data primer dan data sekunder. Data primer diperoleh dengan cara melakukan survey secara langsung kepada pengguna moda angkutan sungai (speedboat), sedangkan data sekunder diperoleh dari instansi terkait. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan tentang kesesuaian tarif speedboat, besarnya tarif yang berlaku saat ini untuk trayek Dermaga Ampera – Jalur 8 Telang yiatu sebesar Rp.50.000,- sedangkam tarif yang dikeluarkan oleh Dinas Perhubungan melalui Keputusan Gubernur Sumatera Selatan yaitu sebesar Rp. 54.120,- dan masih sesuai dengan perhitungan tarif berdasarkan Biaya Operasional Kendaraan saat ini dimana didapatkan tarif Rp. 53.000,-. Nilai Kemampuan membayar (Abillity To Pay) untuk Kategori Umum pada hari weekend sebesar Rp.49.963,- dan pada hari kerja sebesar Rp.49,984-, telah sesuai dengan tarif yang berlaku, yang artinya mayoritas penumpang memiliki kemampuan dalam membayar tarif. Sedangkan untuk nilai kemauan membayar (Willingness To Pay) pada hari weekend sebesar untuk kategori umum Rp.45.089,- dan pada hari kerja sebesar Rp.45.690,-kondisi ini menunjukkan bahwa kemampuan membayar lebih besar dari kemauan membayar. Kata Kunci : Tarif Angkutan Sungai,Biaya Operasional Kendaraan (BOK),Ability To Pay (ATP),Willingness To Pay (WTP).

Item Type: Thesis (S-1)
Subjects: T Technology > TA Engineering (General). Civil engineering (General)
Divisions: Fakultas Teknik > S1 Teknik Sipil
Depositing User: Makmun Adi Mustofa Kasor
Date Deposited: 22 Apr 2022 05:12
Last Modified: 22 Apr 2022 05:12
URI: http://repository.univ-tridinanti.ac.id/id/eprint/5142

Actions (login required)

View Item View Item