ANALISIS PENGARUH KOMPETENSI DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP LINGKUNGAN KERJA YANG BERDAMPAK PADA KINERJA PEGAWAI PADA DINAS KOPERASI DAN USAHA KECIL DAN MENENGAH PROVINSI SUMATERA SELATAN

HUTAURUK, LILIN VISENTA (2021) ANALISIS PENGARUH KOMPETENSI DAN BUDAYA ORGANISASI TERHADAP LINGKUNGAN KERJA YANG BERDAMPAK PADA KINERJA PEGAWAI PADA DINAS KOPERASI DAN USAHA KECIL DAN MENENGAH PROVINSI SUMATERA SELATAN. S-2 thesis, 021008 UNIVERSITAS TRIDINANTI.

[img] Text (BAB I)
BAB I CAP.pdf - Published Version

Download (1MB)
[img] Text (BAB II)
BAB II.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (281kB) | Request a copy
[img] Text (BAB III)
BAB III.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (297kB) | Request a copy
[img] Text (BAB IV)
BAB IV.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (483kB) | Request a copy
[img] Text (BAB V)
BAB V.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (437kB) | Request a copy

Abstract

ABSTRAK Tujuan penelitian ini adalah untuk (1) mendeskripsikan kompetensi, budaya organisasi, lingkungan kerja dan kinerja pegawai, (2) pengaruh kompetensi terhadap lingkungan kerja, (3) pengaruh budaya organisasi terhadap lingkungan kerja, (4) pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja pegawai, (5) pengaruh kompetensi terhadap kinerja pegawai, (6) pengaruh budaya organisasi terhadap kinerja, (7) pengaruh tidak langsung kompetensi dan budaya organisasi terhadap kinerja melalui lingkungan kerja. Penelitian ini dilakukan pada Kantor Dinas Koperasi dan UKM Provinsi Sumatera Selatan dengan objek penelitian adalah kompetensi, budaya organisasi, lingkungan kerja dan kinerja pegawai. Penelitian dilakukan dengan metode kuantitatif dengan mengumpulkan data melalui kuesioner dan analisa dengan pendekatan deskriptif dan inferensial. Hasil penelitian berdasarkan nilai rata-rata tiap variabel menunjukkan bahwa kompentensi memiliki rata-rata sebesar 4,0, budaya organisasi sebesar 3,9, lingkungan kerja sebesar 3,9 dan kinerja pegawai sebesar 4,1. Sehingga variabel secara deskriptif sudah berjalan baik. Hasil membuktikan bahwa (1) kompetensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap lingkungan kerja dengan nilai t hitung sebesar 2,134; (2) Budaya Organisasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap lingkungan kerja dengan nilai t hitung sebesar 6,555; (3) Lingkungan Kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kinerja Pegawai dengan nilai t hitung sebesar 2,743; (4) Kompetensi berpengaruh signifikan terhadap Kinerja Pegawai dengan nilai t hitung sebesar 4,580; (5) Budaya Organisasi berpengaruh positif signifikan terhadap Kinerja Pegawai dengan nilai t hitung sebesar 3,114; (6) Terdapat pengaruh positif dan signifikan antara Kompetensi terhadap Kinerja Pegawai melalui lingkungan kerja pegawai dengan t hitung sebesar 2,075 ; (7) Terdapat pengaruh positif dan signifikan Budaya Organisasi terhadap Kinerja Pegawai melalui lingkungan kerja dengan t hitung sebesar 2,746. Kata Kunci : Kompetensi, Budaya Organisasi, Lingkungan Kerja dan Kinerja Pegawai.

Item Type: Thesis (S-2)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Magister Manajemen > Manajemen SDM
Depositing User: SE, MM Lilin Visenta Hutauruk
Date Deposited: 13 Apr 2023 05:00
Last Modified: 13 Apr 2023 05:06
URI: http://repository.univ-tridinanti.ac.id/id/eprint/6255

Actions (login required)

View Item View Item