Pengaruh Penilaian pelanggan, harga dan kepuasan pelanggan terhadap loyalitas penggunaan gas Elpigi pada PT.Pirantinusa Energi Persada (studi kasus pada pelanggan PT.Pirantinusa Energi Persada )

Sari, Juwita (2023) Pengaruh Penilaian pelanggan, harga dan kepuasan pelanggan terhadap loyalitas penggunaan gas Elpigi pada PT.Pirantinusa Energi Persada (studi kasus pada pelanggan PT.Pirantinusa Energi Persada ). S-1 thesis, 021008 Universitas Tridinanti Palembang.

[img] Text (BAB 1)
BAB 1 JUJuu.pdf - Published Version

Download (500kB)
[img] Text (BAB 2)
BAB 2.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (584kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 3)
BAB 3.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (469kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 4)
BAB 4.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (715kB) | Request a copy
[img] Text (BAB 5)
BAB 5.pdf - Published Version
Restricted to Repository staff only

Download (169kB) | Request a copy

Abstract

Juwita Sari. Pengaruh Penilaian Pelanggan, Harga, dan Kepuasan Pelanggan terhadap Loyalitas Penggunaan Gas Elpiji pada PT. Pirantinusa Energi Persada. (Dibawah bimbingan Ibu Dr. Ir. Hj. Yusroh Hakimah,MM dan Ibu Veny Mayasari,SE.,MM). Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh bukti empiris tentang pengaruh penilaian pelanggan, harga, dan kepuasan pelanggan terhadap loyalitas penggunaan gas elpiji. Variabel independen yang digunakan adalah penilaian pelanggan, harga, dan kepuasan pelanggan. Variabel dependen yang digunakan adalah loyalitas penggunaan gas elpiji. Populasi dalam penelitian adalah pelanggan yang membeli gas elpiji di agen-agen gas elpiji sebanyak 45 orang pelanggan. Metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik, regresi linier berganda, koefisien korelasi, dan koefisien determinasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial variabel penilaian pelanggan, harga, dan kepuasan pelanggan berpengaruh positif dan signifikan terhadap loyalitas penggunaan gas elpiji. Secara simultan, ketiga variabel independen yaitu penilaian pelanggan, harga, dan kepuasan pelanggan berpengaruh terhadap loyalitas penggunaan gas elpiji. Sementara hasil koefisien determinasi menunjukkan sebesar 31,1%. Hasil tersebut menandakan bahwa kemampuan variabel independen dalam menjelaskan variabel dependen dan sisanya 68,9% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak ada dalam penelitian ini. Kata Kunci : Penilaian Pelanggan, Harga, Kepuasan Pelanggan, dan Loyalitas Penggunaan Gas Elpiji

Item Type: Thesis (S-1)
Subjects: H Social Sciences > HB Economic Theory
Divisions: Fakultas Ekonomi > S1 Manajemen
Depositing User: Ms Juwita Sari
Date Deposited: 13 Apr 2023 04:30
Last Modified: 13 Apr 2023 04:30
URI: http://repository.univ-tridinanti.ac.id/id/eprint/6506

Actions (login required)

View Item View Item